Mezanin adalah lantai tambahan yang dibangun di antara dua lantai utama dalam sebuah bangunan. Mezanin biasanya terletak di antara lantai utama dan atap atau langit-langit, sehingga tampak seperti berada di paruh tingkat.
Untuk area tempat tinggal yang luasnya terbatas seperti di rumah minimalis atau apartemen berplafon tinggi, mezanin dapat memberikan ruangan tambahan dan memberi kesan luas tanpa harus membangun lantai yang sepenuhnya baru. Area mezanin adalah cara tepat untuk menghemat ruang dan menciptakan kamar tidur, ruang kerja, atau ruang aktivitas terpisah. Dengan demikian, area lantai utama dapat dimaksimalkan untuk kegiatan aktif sehari-hari.
Jika Anda ingin menyertakan mezanin di rumah, simak beberapa inspirasinya berikut ini.
Mezanin Kamar Tidur Anak
Foto: Interior Design Ideas
Untuk kamar tidur anak atau tamu di rumah minimalis biasanya perlu disiasati dengan model mezanin seperti ini. Disain seperti ini memberikan ruang optimal untuk aktivitas di dalam kamar, seperti bermain dan belajar di lantai utamanya. Agar area mezanin kuat, pastikan struktur mezanin dibuat dari beton yang menyatu dengan dinding utama.
Desain pengaman pinggir kasur di atas sangat menarik karena menggunakan tali anyaman yang berperan tidak hanya sebagai pengaman dan pembatas ruang, tetapi juga menarik sebagai dekorasi ruangan. Jika anak Anda masih kecil dan aktif, akan lebih baik menggunakan pagar pengaman dari wiremeshbesi yang bisa diwarnai sesuai keinginan, atau dari lempeng baja yang didisain menarik sehingga tetap memberikan celah terbuka dan melindungi anak dari risiko jatuh, tetapi juga estetik.
Mezanin Apartemen Studio
Foto: Interior Design Ideas
Agar rumah minimalis Anda terasa berbeda, Anda dapat menempatkan tempat tidur di area mezanin seperti pada gambar. Menaruh kasur di mezanin memberikan area tambahan di bagian bawahnya. Area tambahan ini dapat dipakai sebagai gudang, kabinet, atau menjadi ruang kerja atau ruang makan.
Jika ingin menggunakan aksen kayu seperti pada gambar, Anda dapat menggunakan wood plank yang tahan air dan kokoh. Motif kayu biasanya sangat cocok berpadu dengan railing besi hitam.
Foto: Home Designing
Apartemen studio atau rumah minimalis juga bisa menggantung tempat tidurnya di langit-langit. Keunikan dari desain pada gambar di atas adalah tangga dan tempat tidurnya yang tampak tersembunyi karena tangga ke tempat tidurnya sekaligus menjadi kabinet penyimpanan.
Agar kabinet kuat untuk dipijaki, pastikan material yang digunakan kokoh seperti wood plank. Sedangkan tempat tidur gantung perlu dibangun dengan menempel pada struktur utama. Gunakan sistem suspensi kuat yang khusus untuk tempat tidur gantung. Biasanya, sistem ini memakai besi baja atau kabel baja.
Foto: Home Designing
Atau, jika Anda ingin yang lebih aman dan konvensional, area tidur mezanin di apartemen studio Anda bisa dibuat seperti pada gambar di atas. Sederhana tetapi tetap apik, Anda tinggal menambahkan tangga dan railing besi untuk menciptakan tempat tidur tambahan di luar kamar tidur utama apartemen mungil Anda.
Mezanin Rumah Konvensional
Foto: Nimvo
Mezanin di rumah biasanya dijadikan sebagai ruang keluarga, ruang baca, dan/atau ruang kerja. Area ini bisa dijadikan tempat bersantai ataupun beraktivitas bersama keluarga, seperti menonton TV, bermain bersama, atau sekedar bercengkerama.
Jika Anda ingin membangun mezanin di rumah atau apartemen Anda dan membutuhkan besi, baja, wood plank, ataupun bahan bangunan lainnya, jangan ragu untuk menghubungi Tunas.
Tentang Tunas
Tunas Niaga Konstruksindo (Tunas) adalah penyedia bahan bangunan berkualitas untuk berbagai proyek dan pabrik dengan pengalaman lebih dari 10 tahun. Komitmen utama Tunas adalah menjaga kepercayaan pelanggan dengan memberikan layanan prima melalui pengiriman barang tepat waktu dan solusi terbaik untuk kebutuhan spesifik Anda. Saat ini Tunas melayani pengiriman di area Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok, Bekasi, Jawa Barat, dan Jawa Tengah.
Comments