Desain kafe yang menarik dapat menjaring pelanggan baru dan menciptakan pelanggan setia. Memang ada banyak gaya desain kafe, tetapi kali ini kami akan membahas beberapa kafe dengan desain industrial yang unik. Siapa tahu ada yang menarik untuk dijadikan tempat berbuka puasa atau bahkan jadi inspirasi untuk buka kafe bergaya industrial.
Desain industrial merupakan arsitektur ruang terbuka yang menyertakan bahan bangunan mentah sebagai keunikannya. Bahan bangunan yang sering digunakan diantaranya adalah beton, logam, besi, batu bata, dan besi baja yang sering terlihat dalam bentuk lantai beton, saluran pipa besi, baja penyangga, dan dinding bata ekspos. Selain bahan-bahan bangunan yang sudah disebutkan, kafe bergaya industrialis juga sering dipercantik dengan komponen tambahan seperti lampu pijar, perabot berbahan logam atau kayu, maupun unsur geometris.
Bagi pemilik kafe, desain industrial banyak manfaatnya. Bahan bangunan yang digunakan biasanya tahan banting sehingga tahan lama dan biaya pemeliharaannya rendah. Membangun kafe dengan desain ini juga tergolong cepat karena sekat jarang dibutuhkan.
Anomali Coffee, Senopati
Foto: Krido Sadmoko
Kafe ini termasuk rajanya kafe industrial di Jakarta. Lantainya dari beton murni yang retakan halusnya memperkuat efek industrialnya. Dindingnya menggunakan bata ekspose merah yang ditata secara berbeda sehingga memberikan efek menarik. Dan efek industrialnya semakin kental dengan meja-kursi berbahan logam dan frame besi yang membungkus jendela utamanya.
Inspirasi dari Anomali Coffee: penataan berbeda dinding bata yang memberikan corak unik tersendiri.
Chief Coffee, Kemang
Foto: Chief Coffee
Keunikan Chief Coffee adalah “transparansi” material yang terlihat. Mulai dari dinding batu bata ekspos berwarna putih, langit-langit transparan yang dicat hitam dengan corak garisan pipa berwarna kuning, berpadu cantik dengan ragam aneka metal yang ada pada area konter barista, hiasan dinding unik dari lengkungan logam hitam, dan rangkaian kerangka lampu pijar berwarna hitam yang menambah kesyahduan kafe ini.
Inspirasi dari Chief Coffee: kreativitas dalam menggunakan logam dapat memberikan efek wow.
Nihilism Coffee, Kelapa Gading
Foto: Nihilism Coffee
Sesuai namanya, disain Nihilism sangat minimalis. Disainnya banyak bergantung pada corak asli campuran beton. Lantai satunya menarik karena ada desain beton berkelanjutan yang menyambung dari lantai, dinding, hingga atapnya memberi efek luas di area yang sebenarnya cukup sempit.
Inspirasi dari Nihilism Coffee: desain continuous lantai-dinding-atap memberi kesan ruang luas pada ruangan kecil.
O’Good Coffee & Eatery, Grogol
Foto: Oppa Kuliner
Interior bagian dalam O’Good cukup standar untuk kafe industrial, tetapi yang menarik dari tempat satu ini adalah lokasi semi-outdoor di belakangnya. Di sini, mereka memasang sesuatu yang mirip hollow con block yang memberikan tekstur apik pada dindingnya. Tekstur con block tersebut membuat area lapang di belakang menjadi menarik untuk difoto.
Inspirasi dari O’Good Coffee: con block dapat memberikan efek menarik pada dinding.
Kopitagram, Tomang
Foto: Kopitagram
Nuansa Kopitagram terasa santai karena banyak area non-perabot seperti sudut lesehan yang dilengkapi dengan papan tulis yang bisa dipakai oleh pengunjung, dan bentangan undakan beton yang dapat diberlakukan sebagai kursi maupun tempat lesehan.
Inspirasi dari Kopitagram: Minimalisir furnitur di desain industrial dapat memaksimalkan jumlah pengunjung tanpa mengurangi kenyamanan pelanggan.
Ingin membangun kafe bergaya industrial? Cari inspirasi bahan interior kafe industrial Anda di sini atau hubungi kami untuk daftar lengkap bahan bangunan untuk keperluan interior kafe Anda.
Comments